My Diary.
to Share my Life Events

TOTAL untuk lingkungan


Buat temen semua. Apapun profesi anda, pejabat, pengusaha, dokter, guru, pedagang, sampe petani bahkan SPG (Sarjana Pengangguran) apapun itu namanya saya hanya ingin mengungkapkan/bersuara untuk Indonesia yang selama ini kita selalu DIAM. Saya berharap temen-temen semua terutama anak muda yang kreatif mulai detik ini ayoo ikut bersuara!.
Baik seperti yang kita ketahui bahawa alam, ini merupakan tempat atau rumah bagi kehidupan makhluk hidup, entah itu manusia, hewan, bahkan tumbuhan, itu semua hidup dan berkembangbiak, tentunya kita akan senang dan nyaman jika rumah kita sehat, alam butuh kita dan kita butuh alam, betul? Lalu apa jadinya jika selama ini banyak hutan-hutan di Indonesia yang terbakar dan lebih parahnya lagi hal itu terabaikan, parah bukan?
Timbul pertanyaan yang bisa dibilang itu tidak terlalu penting, "Siapa dalam hal ini yang bersalah, siapa?" apakah itu pemerintah yang sibuk, pengusaha yang rakus, 
dokter yang kurang rasa sosial, apa guru yang kurangnya pendidikan mental (revolusi mental) atau pedagang, hmmm apakah petani? pasti pengangguran heheh.... 
Menurut saya tidak ada yang salah, namun yang salah adalah kita yang sampai saat ini masih DIAM, diam dalam kerusakan, diam dalam kehancuran, dan diam dalam kesalahan.
Kebanyakan dari kita hanya mementingkan bagaimana kita bisa hidup enak, makan serba instan, mau ini mau itu tinggal pesan, walaupun menurut saya sebenarnya itu semua tidaklah
seru jika tidak memikirkan makhluk hidup yang lain, entah itu manusia, hewan, dan tumbuhan. Memang agak agak aneh sih kalau kita harus memikirkan alam atau hewan,
padahal itu semua yang membuat hidup kita lebih seru, karena kita butuh alam untuk kelangsungan hidup kita, dan alam butuh kita, untuk? MERAWAT DAN MELESTARIKANNYA!
Sobat, saat ini kita harus 100 persen bersuara, agar pemerintahan yang baru bisa beraksi secara, cepat, dan tepat, daobat semua, saat ini kita harus 100 persen untuk menjaga lingkungan.
Buat temen semua. Apapun profesi anda, pejabat, pengusaha, dokter, guru, pedagang, sampe petani bahkan SPG (Sarjana Pengangguran) apapun itu namanya saya mengajak
temen semua mulai detik ini ayoo bersuara, menjaga Hutan kita Indonesia.

AGUS PERMANA AGUS PERMANA Author

Kamu Pengunjung Ke

Sobat Kang Agus